Total Tayangan Halaman

About Me

Foto saya
Cilincing Jakarta utara, DKI Jakarta, Indonesia
Hi, it's me,! my name is ANDA and I am a student from SMK 36 Jakarta, the field of fisheries expertise. This blog is about my personal life and my favorite post , fishery,tourism and more. You can find me on Facebook, Multiply, Posterous, and Friendster. Read more about me.

Selasa, 17 Agustus 2010

Budidaya Ikan Lele di Selokan Jalan


JAKARTA (Pos Kota) – Sebanyak 2000 ekor bibit ikan lele dilepas di selokan atau saluran air sekitar perkantoran Wisma SMR, Jalan Yos Sudarso Kav.89, Sunterjaya, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (9/7). Pelepasan bibit ikan lele itu dilakukan Lurah Sunter Jaya, Syamsurizal Khadafi bersama karyawan Perhimpunan Penghuni Wisma SMR yang dipimpim Gelora Tarigan, di selokan depan Gedung Perkantoran Wisma SMR.

“Kegiatan pelepasan bibit ikan lele ini dilakukan sesuai anjuran Ibu Negara Ny. Ani Susilo Bambang Yudhoyono sewaktu membuka Festival Raya Lele Nusantara. Oleh karena itu kenapa tidak selokan yang ada di sekitar kantor ini tidak dimanfaatkan untuk budidaya ikan lele,” kata Gelora Tarigan selaku Ketua Perhimpunan Penghuni Wisma SMR yang memotori kegiatan pembudidayaan ikan lele tersebut di sela-sela pelepasan ribuan bibit ikan lele tersebut.

Pasalnya, manfaat ikan lele sangat bermanfaat,lanjut Gelora, khususnya untuk dikonsumsi anak-anak bisa menambah kecerdasan. Oleh karena itu, selokan sepanjang 400 meter yang mengelilingi Gedung Wisma SMR dimanfaatkan untuk membudidayakan ikan lele. “Nah, kenapa tidak dibudidayakan dan sekaligus melaksanakan program keseimbangan lingkungan hidup. Rencananya sih seluruh selokan di kawasan Sunter ini bisa dimanfaatkan untuk penanaman bibit ikan lele,” kata Gelora.

Selain membibit ikan lele, sambungnya, pihaknya juga melakukan penanaman pohon yaitu sekitar 1400 pohon dengan berbagai jenis yang ditanam di sekeliling Gedung Wisma SMR sebagai upaya mengantisipasi pemanasan global dan mengurangi polusi udara.
Lurah Sunter Jaya, Syamsurizal Khadafi, menyambut baik kegiatan lingkungan yang dilakukan karyawan Perhimpunan Penghuni Wisma SMR dengan menanam 1400 pohon di sekitar gedung perkantoran miliknya.

Dengan begitu program Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara dalam upaya penghijauan dengan target 1000 pohon setiap bulan tercapai bahkan bisa lebih. “Saya berharap kegiatan serupa bisa ditiru oleh stakeholder lainnya dalam upaya bersama-sama mengatasi pemanasan global yang menjadi isu dunia,” katanya.

Tak hanya itu, upaya pembudidayaan bibit ikan lele ini juga kegiatan positif yang perlu mendapatkan dukungan. Tentunya, sebelum diputuskan untuk menebar bibit di selokan pastinya sudah dilakukan penelitian lebih lanjut dari Badan Pengendali Lingkungan Hidup Daerah (BPLHD) Jakarta Utara.

“Nanti setelah empat hingga enam bulan ke depan, kita bisa sama-sama panen mungkin bersama Walikota Jakarta Utara,” kata Lurah Sunter Jaya ini yang disambut tepuk tangan ratusan karyawan Perhimpunan Penghuni Wisma SMR.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar